Sunday, October 24, 2010

Cara Mati Dua Hantu

joke sore

Dua hantu baru bertemu dan saling bercerita bagaimana mereka masing-masing meninggalkan dunia.

Hantu 1 : "Bagaimanakah cara kamu mati?"

Hantu 2 : "Aku mati akibat kedinginan."

Hantu 1 : "Bagaimanakah bisa kau mati dalam kedinginan itu?"

Hantu 2 : "Sebenarnya aku terkurung dalam lemari es, mula-mula aku cuma menggigil, setelah itu anggota tubuhku mulai membeku, kemudian aku merasa dunia menjadi gelap dan akhirnya.... Tapi aku merasa bersyukur karena aku mati tanpa banyak kesakitan."

Hantu 1 : "Ishhh...kasian deh lu!."
Hantu 2 : "Kalau kamu, bagaimana cara kamu mati?"
Hantu 1 : "Aku kena serangan jantung"

Hantu 2 : "Oooo...kok bisa kena serangan jantung?"

Hantu 1 : "Sebenarnya aku menangkap basah istriku sedang selingkuh. Pada suatu hari aku pulang ke rumah agak cepat. Aku melihat ada celana dalam lelaki dekat depan pintu. Aku tahu pasti isteriku sedang bermesraan dengan laki-laki lain. Aku berlari masuk kamar tidur, cuma ada istriku sendiri. Aku tahu pasti laki-laki itu bersembunyi dekat-dekat situ. Aku lari masuk kamar mandi, nggak ada juga, kemudian aku lari ke tingkat bawah, aku cari di gudang, nggak ada. Aku lari naik lagi ke tingkat atas tadi,..... tapi gara-gara aku kecapekan, aku kena serangan jantung..... memang sakit dan akhirnya.... Aku mati."

Hantu 2 : "Alamak, Kenapa nggak kau cari di lemari es. Kalau nggak, kita masih hidup sekarang!, Bodoh!"kan......

7 Monumen Besar di Dunia

Dibangun dengan rasa penghormatan yang tinggi dan memakan waktu yang cukup lama, 7 monumen dibawah ini dirasa akan menambah wawasan kaskuser semua dalam hal 7 monumen besar yang ada diseluruh dunia.

Terdapat beragam cerita dan keunikan tersendiri, 7 monumen ini merupakan sedikit dari monumen-monumen lainnya yang telah diakui dunia dengan segala keindahan dan fungsinya.

Penasaran monumen-monumen apa saja yang dimaksud? berikut informasi lengkapnya.

1. Mother Motherland, Kiev.
Monumen bersejarah yang berada di ibukota Kiev Ukraina ini telah berdiri sejak 40 tahun lalu dengan predikat salah satu monumen tertinggi di dunia dan sedikit lebih pendek dari the Statue of Liberty di New York Amerika Serikat.

2. Lord Shiva of Murudeshwara
Dibangun untuk menghormati dewa Shiva, monumen yang berdiri dibibir pantai distrik Bhaktal Taluk of Uttara Kannada, India ini memerlukan waktu 2 tahun untuk proses pengerjaannya dan terletak di pantai laut Arab.

3. The Genghis Khan Statue
Menelan biaya sekitar $4.100.000, kompleks monumen Gengis Khan ini berdiri kokoh di Mongolia 54 km dari Ulan Bator dan menjulang setinggi 40 meter serta dilapisi oleh baja stainless.

4. Grand Buddha at Ling Shan
Memiliki berat lebih dari 700 ton, monumen perunggu sang Buddha yang berdiri diluar lapangan ini merupakan monumen lainnya yang berdiri kokoh selain monumen Budha yang sering kita jumpai.

5. The Mamayev Monument
Monumen Mamayev yang terletak di Mamayev Kurgan Volgograd, Rusia ini dibangun untuk memperingati pertempuran tinggi Stalingard. Dengan berat total 8.000 ton dan tinggi 85 meter serta 33 meter panjang pedang yang memiliki berat 14 ton.

6. The giant Gundam Statue
Ide gila pecinta komik anime di Jepang akhirnya membawa hasil yang luar biasa, para pegikut tokoh Gundam telah merasa senang akan kehadiran patung raksasa setinggi 59 kaki yang akan berdiri kokoh di Tokyo. Ide ini muncul untuk memperingati ulangtahun yang 30.

7. Buddha at Wat Muang
Proses pengerjaannya yang memakan waktu lama (1990-2008) membuat patung Budha ini menjadikan monumen terbesar di Dunia yang terletak di Biara Wat Muang, Ang Thong provinsi Thailand. Patung ini berdiri setinggi 92 meter, dengan lebar 210 kaki.

10 Jenis Ikan Paling Cantik Di Dunia

10.African Cichlids
Ikan ini diucapkan sebagai “Sick-Lids”. Ikan ini ditemukan di 3 danau di Afrika: Malawi, Tanganyika, dan Victoria. Spesies yg ada di Danau Victoria jumlahnya kurang beragam dan kurang berwarna-warni dibandingkan dengan lainnya. Biasanya mereka tumbuh hingga 6-7 inchi, dengan pengecualian untuk Spesies Frontosoa, yg bisa tumbuh sampe 12-14 inchi. Ikan2 ini adalah ikan2 air tawar yg bisa dengan gampang dipiara di akuarium rumahan. Selain di Afrika, ada juga spesies ikan ini yg idup di perairan Amazon, tapi ukurannya lebih besar dan lebih agresif dari yg di Afrika.

9.Parrotfish
Dinamakan demikian karena bentuk mulutnya yg mirip paruh burung. Ikan ini menggunakan mulutnya yg seperti paruh itu untuk memecah dan memakan invertebrata kecil yg hidup di daerah koral. Biasanya mereka akan memakan utuh2 bebatuan koral atau pasir2 laut lalu mengunyah invertebrata yg ada di dalamnya, lalu membuang sisa2nya.

8.Regal Tang
Ini ikan yang ada di Finding Nemo bukan sih? Btw, ikan ini tergolong dalam family Surgeonfish, yg memiliki pisau kecil dari zat kapur yg dapat disembunyikan di depan sirip ekornya. Pisau kecil ini digunakan terutama untuk sistem pertahanan dalam menghadapi predator.

7.Coral Beauty
Ikan ini tergolong dalam Angelfish. Ikan2 ini bisa disimpan dalam akuarium2 rumahan dan dapat bertahan hidup dengan baik di dalam habitatnya (hardy)

6.Flame Angel
Ikan ini memikiki hubungan dekat dengan Coral Beauty. Sifatnya sama seperti Coral Beauty, tapi sifatnya tidak ’seteguh’ Coral Beauty.

5. Koi
Ada banyak variasi warna dari ikan koi (sekitar 100an). Koi dapat memiliki warna oranye, merah, putih, keemasan, atau hitam. Beberapa penggemar koi rela membayar ribuan dolar untuk seekor koi hanya untuk mencari pola warna koi yg langka.

4.Moorish Idol
Ikan ini tergolong susah untuk dipiara di akuarium rumahan, dan juga sangat mahal harganya.

3.Lionfish
Ikan ini disebut juga Zebrafish. Tulang belakangnya itu memiliki racun yg sangat menyakitkan dan cukup efektif. Orang yg memeliharanya pastinya harus ati2 kalo mo membersihkan akuariumnya

2.Discus

Ikan ini merupakan spesies ikan air tawar yg mungkin merupakan ikan air tawar yg paling cantik. Harganya juga mahal banget: anakan yg panjangnya 3 inchi berkisar antara $50-$80.

1.Mandarinfish
Ada 2 varietas dari spesies ini: Mandarinfish standar dan Psychedelic Mandarin. Yang standar biasanya memiliki pola dan warna yg lebih bagus dibanding Psychedelic. Harganya ga lebih dari $20 per ekor, tapi yg jadi masalah adalah makanannya.

Joke Pagi

(Hati-Hati Pilih. Sopir Taxi di Jkt)Seorang Wanita yg naik Taksi malam hari di jakarta...Kejadian ini terjadi hari Senin lalu, sebut saja namanya, Susi.

Karena ada kerjaan yang tidak bisa ditinggal, Susi harus bekerja sampai larut malam dikantornya. Ketika ingin pulang Susi menyetop taksi untuk mengantarnya pulang."Kebon Jeruk ya Pak" Sopir taksi itu hanya menggangguk.

Selama perjalanan tidak terjadi percakapan antara Susi dan Sopir Taksi, mungkin Susi merasa capek karena bekerja sampai larut malam. 20 menit lamanya keheningan terjadi, tiba-tiba Susi ingat ia tidak bawa uang yang memadai yang dibawanya kurang untuk membayar ongkos taksi.

Susi lalu menepuk pundak Sopir taksi dengan maksud berhenti dulu didepan untuk mengambil uang di ATM. Tapi tiba2 setelah pundaknya ditepuk oleh Susi Sopir taksi itu secara membabi buta membanting setirnya kekanan kemudian kekiri sambil berteriak secara histeris, sampai akhirnya taksi itu menabrak sebuah pohon. Untung Susi dan Sopir Taksinya tidak mengalami luka yang cukup parah.Sopir Taksi itu kemudian meminta maaf kepada Susi "Maaf ya Bu, Ibu nggak apa-apa? Ibu sih make nepuk pundak saya,kagetnya setengah mati bu!!"

"Lho, masa sih ditepuk pundaknya aja kaget??""Soalnya ini hari pertama saya jadi sopir Taksi, Bu"
"Emangnya pekerjaan bapak sebelumnya apa??""Selama 20 tahun saya jadi sopir mobil jenasah....

Cara Mengetik Simbol-simbol Seperti ► ™ ♥ ♦ ♣ ♠ ◄ di Komputer

Pada dasarnya dalam mengetik komputer membaca karakter ASCII yang kita inputkan lalu di interpretasi kan ke layar komputer sebagai sebuah karakter. namun ada beberapa karakter yang mungkin belum banyak diketahui berikut adalah daftar table ASCII :








































cara penggunaannya adalah sebagai berikut:
sebagai contoh kita akan membuat karakter ™

1. Tahan Tombol ALT yang ada di keyboard
2. Menekan nomor kode 0153 pada bagian numlock di keyboard
3. Lepaskan Tombol ALT

demikian selanjutnya untuk karakter2 yang lain bisa dilihat pada gambar diatas

Note:
untuk pengguna laptop, cara pakainya

1. aktifkan dahulu tombol numlock nya dengan menekan tombol Fn + NumLk
2. biasanya yang tersedia (at least di laptop saya) J=1,K=2,L=3,U=4,I=5,P=6,7=7,8=8,9=9,M=0
3. jika ingin mengambalian cukup tekan Fn + NumLk